Dampak Kepemimpinan Dan Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan (Survei Pada Karyawan Pt. Tjandisewu Baru Desa Penataran Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar)

Main Author: Arimbi, -
Format: Thesis NonPeerReviewed
Terbitan: , 2017
Subjects:
Online Access: http://repository.ub.ac.id/6814/
Daftar Isi:
  • Tujuan dari penelitian ini adalah : (1) Mengetahui dan menjelaskan pengaruh kepemimpinan terhadap motivasi; (2) Mengetahui dan menjelaskan pengaruh kepemimpinan terhadap produktivitas karyawan; (3) Mengetahui dan menjelaskan pengaruh motivasi terhadap produktivitas karyawan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian penjelasan (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel kepemimpinan, variabel motivasi dan variabel produktivitas kerja karyawan. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 57 orang responden yaitu para pegawai PT Tjandi Sewu Baru. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menyebarkan kuisioner. Analisis data yang digunakan adalah analisi deskriptif dan analisis jalur (Path Analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi, kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas karyawan, serta variabel motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktifitas kerja karyawan. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan PT Tjandi Sewu Baru diharapkan pemimpinnya mampu meningkatkan rasa semangat bekerja kepada para pegawai dan menciptakan rasa nyaman dilingkungan kerja sehingga mampu mempertahan motivasi dalam pembentukan produktivitas kerja karyawan.