ANALISIS TINGKAT KEPATUHAN WAJIB PAJAK BADAN TERHADAP PENERIMAAN PAJAK PENGHASILAN BADAN PADA KPP PRATAMA JAKARTA KEMBANGAN
Main Author: | NOVALIANA, ADELIA |
---|---|
Format: | Thesis NonPeerReviewed Book |
Bahasa: | ind |
Terbitan: |
, 2016
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://repo.usni.ac.id/29/1/document.pdf http://repo.usni.ac.id/29/ |
Daftar Isi:
- Penerimaan pajak merupakan salah satu sumber pembiayaan negara. Pencapaian target penerimaan pajak dapat tercapai apabila wajib pajak patuh dalam menjalankan kewajiban perpajakannya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kepatuhan wajib pajak badan terhadap penerimaan pajak penghasilan badan. Penelitian ini dilakukan di KPP Pratama Jakarta Kembangan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu berupa data penyampaian SPT Tahunan wajib pajak badan dan realisasi penerimaan pajak penghasilan badan tahun 2011-2015. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan tingkat kepatuhan wajib pajak badan dalam 5 (lima) tahun terakhir masih rendah sementara penerimaan pajak penghasilan badan terus meningkat. Hal ini menunjukan bahwa penerimaan pajak penghasilan tidak hanya dipengaruhi oleh tingkat kepatuhan wajib pajak.