ANALISIS PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Kasus pada Perusahaan Properti Yang Terdaftar Di PT. Bursa Efek Indonesia)

Main Author: SAGITA , DARYONO
Format: Thesis NonPeerReviewed application/pdf
Terbitan: , 2011
Subjects:
Online Access: http://eprints.upnjatim.ac.id/2158/1/1.pdf
http://eprints.upnjatim.ac.id/2158/2/2.pdf
http://www.upnjatim.ac.id
http://eprints.upnjatim.ac.id/2158/
Daftar Isi:
  • Tujuan utama perusahaan yang mencari keuntungan biasanya mengutamakan keuntungan bagi pemiliknya atau pemegang saham. Pemegang saham dengan membeli saham berarti mengharapkan return tertentu dengan resiko minimal. Dengan tingginya tingkat return yang diperoleh pemegang saham maka para pemegang saham akan tertarik dan harga saham semakin tinggi. Dipilihnya perusahaan Properti sebagai sampel dikarenakan Bisnis ini tidak akan pernah mati karena kebutuhan akan papan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia, dan setiap manusia berusaha untuk dapat memenuhinya. Selain itu kebutuhan properti akan terus meningkat khususnya di daerah perkotaan, hal ini disebabkan melonjaknya urbanisasi sebagai konsekuensi pesatnya pertumbuhan industri. Oleh karena itu investor yakin bahwa dana yang di investasikan dalam bentuk saham akan memperoleh return (tingkat pengembalian) sebesar-besarnya dengan risiko tertentu. Investor akan sangat senang apabila mendapatkan return investasi yang semakin tinggi dari waktu ke waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis apakah likuiditas, leverage dan profitabilitas berpengaruh terhadap return saham. Sampel penelitian ini adalah 6 perusahaan Properti yang terdaftar pada BEI pada tahun 2006-2008. Teknik analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis yang diajukan adalah Analisis Regresi Linier Berganda untuk mengetahui pengaruhnya. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa Likuiditas dan Leverage tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Return Saham pada perusahaan Properti yang go publik di PT. Bursa Efek Indonesia. Sedangkan Profitabilitas berpengaruh secara signifikan terhadap Return Saham pada perusahaan Properti yang Go publik di PT. Bursa Efek Indonesia. Keywords: likuiditas, leverage, profitabilitas, return saham.