EVALUASI ATAS STRATEGI YANG DILAKUKAN PT BANK MANDIRI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PORTOFOLIO PRODUK KREDIT USAHA MIKRO (KUM) DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT (Studi Pada PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang Leces Probolinggo)

Main Authors: Fadhila, Nerissa Arviana; Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya, Handayani, Siti Ragil, Endang NP, M.G. Wi
Format: Article application/pdf eJournal
Bahasa: in
Terbitan: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya , 2016
Online Access: http://administrasibisnis.studentjournal.ub.ac.id/index.php/jab/article/view/42
Daftar Isi:
  • Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kegiatan kredit yang sangat penting untuk menggerakkan perekonomian rakyat salah satunya kredit mikro dan banyak lembaga keuangan yang memperluas pasar di segmen mikro salah satunya PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Bank dalam setiap penyaluran kreditnya dibutuhkan strategi-strategi khusus agar kredit yang disalurkan tersebut berkualitas yang nantinya juga akan memperbaiki kualitas portofolionya. Secara umum kinerja dan tingkat pencapaian portofolio kredit pada Bank Mandiri Leces Probolinggo belum sepenuhnya maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan implikasi strategi yang dapat digunakan melalui model analisis SWOT. Hasil penelitian diperoleh bahwa posisi perusahaan dalam kuadran SWOT berada pada kuadran III. Dimana peluang yang tersedia sangat menyakinkan namun tidak dimanfaatkan karena kekuatan yang ada tidak cukup untuk mengelolanya. Strategi yang direkomendasikan adalah mengatasi kelemahan yang diuraikan dalam pembahasan untuk menggarap peluang yang ada.. Kata Kunci: Portofolio Kredit, Strategi, Optimalisasi