Prevalence and Saverity Level of Scabies (Sarcoptes scabiei) on Rabbits in Sajen Village, Pacet SUB-District, Mojokerto Regency

Main Authors: Laksono, Taufik Tri, Yuliani, Gandul Atik, Sunarso, Agus, Lastuti, Nunuk Dyah Retno, Suwanti, Lucia Tri
Format: Article info application/pdf Journal
Bahasa: eng
Terbitan: Universitas Airlangga , 2019
Subjects:
Online Access: https://e-journal.unair.ac.id/JoPS/article/view/16379
https://e-journal.unair.ac.id/JoPS/article/view/16379/8796
Daftar Isi:
  • Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi dan tingkat keparahan scabies (Sarcoptes scabiei) pada ternak kelinci di Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokereto. Sarcoptes scabiei var. cuniculi merupakan tungau dengan predileksi di stratum korneum dari kulit dan penyebab scabies. Gejala klinis ditandai dengan alopecia and krusta pada kulit. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksploratif labolatorik dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan adalah kelinci pada satu peternakan yang memiliki gejala klinis scabies dan hasil dari kerokan kulit pada pemeriksaan laboratoris secara natif. Kelinci yang positif scabies kemudian dilakukan skoring berdasarkan tingkat keparahan pada regio tubuh dan gejala klinisnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 110 ekor kelinci dalam populasi, terdapat 19 ekor yang terinfeksi scabies dan terdapat 2 tingkat keparahan scabies pada kelinci yaitu tingkat keparahan ringan dan sedang yang terbagi atas 2 regio tubuh. Tingkat keparahan ringan menunjukkan gejala klinis alopecia dan krusta pada regio wajah sedangkan tingkat keparahan sedang pada regio wajah dan kaki. Kesimpulan pada penelitian ini adalah angka prevalensi scabies sebesar 17,27% dan tingkat keparahan ringan sebesar 26,32% serta tingkat keparahan sedang sebesar 73,68.