Model Pemberdayaan Ekonomi Desa Model Kerukunan: Desa Pabuaran Menuju Desa Wisata Kerukunan
Main Authors: | Daniel Rabitha, M. Agus Noorbani, Marpuah, Novi Dwi Nugroho, Ismail, Rudy Harisyah Alam |
---|---|
Format: | Book viii, 48 hlm.; 15 cm |
Bahasa: | ind |
Terbitan: |
Kerjasama Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Jakarta dengan Litbangdiklat Press
, 2020
|
Subjects: | |
Online Access: |
http://eperpus.kemenag.go.id/web/index.php?p=show_detail&id=41586 http://eperpus.kemenag.go.id/web/lib/minigalnano/createthumb.php?filename=images/docs/cover_model-pemberdayaan-ekonomi-desa-model-kerukunan-desa-pabuaran-menuju-20220713135759.jpg&width=200 |
Daftar Isi:
- Kerukunan yang terwujud dalam bentuk kerjasama baik sosial ataupun ekonomi antarpemeluk agama yang berbeda telah terbentuk di Desa Pabuaran melalui lahirnya Paguyuban Kerukunan Desa Pabuaran (PKDP). Upaya menjalin kerjasama antarpemeluk yang berbeda agama merupakan keutamaannya. Ini dilakukan guna membiasakan antarwarga bebeda agama saling bekerjasama. Hal inilah yang menjadi salah satu rangkaian dari program bina desa model kerukunan yang terus dikembangkan.Secara umum, Desa Pabuaran memiliki potensi pengembangan pada sektor agraria, selain potensi perairan tawarnya. Konsep pemeliharaan kerukunan antarumat beragama yang dihidupkan melalui kerjasama dan potensi ekonomi Desa Pabuaran akan nampak saling memiliki hubungan yang kuat manakala diusung sebuah konsep pengembangan desa wisata kerukunan pada desa tersebut. Seluruh sektor akan berupaya mengimbangi arah dari pengembangan ekonomi desa menuju desa wisata kerukunan.