KEANEKARAGAMAN JENIS TANAMAN PEKARANGAN DI DESA PAHAUMAN KECAMATAN SENGAH TEMILA KABUPATEN LANDAK, KALIMANTAN BARAT

Main Authors: -, Mukarlina, Linda, Riza, Nurlaila, Nunung
Format: Article info application/pdf eJournal
Bahasa: eng
Terbitan: Jurusan Pendidikan MIPA FKIP Universitas Jember , 2016
Online Access: http://jurnal.unej.ac.id/index.php/STF/article/view/2398
http://jurnal.unej.ac.id/index.php/STF/article/view/2398/1965
Daftar Isi:
  • Luas pekarangan di Desa Pahauman semakin berkurang karena banyak area yang digunakan untuk pembangunan dan perluasan jalan. Hal ini dapat mengurangi luas lahan hijau yang sangat diperlukan di daerah tersebut terutama lahan pekarangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis dan keanekaragaman jenis tanaman yang ditanam di pekarangan dengan luas yang berbeda di Desa Pahauman. Metode yang digunakan adalah Purposive Random Sampling yakni berdasarkan kategori pekarangan sempit (151m2-300m2), pekarangan sedang (301m2-450m2), dan pekarangan luas (451m2-600m2). Hasil yang diperoleh bahwa keanekaragaman jenis tanaman tergolong rendah pada pekarangan sempit (H’ 0,8731), dan tinggi pada pekarangan sedang (H’ 4,0520) dan pekarangan luas (H’ 3,9944). Tidak terdapat tanaman yang mendominasi di setiap kategori pekarangan.