Pengaruh transformational leadership dan job characteristic terhadap job performance melalui employee engagement pada perawat di Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya

Main Author: Santoso, Serafine Hosana
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2019
Subjects:
Online Access: http://repository.wima.ac.id/17800/1/ABSTRAK.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/2/BAB%201.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/3/BAB%202.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/4/BAB%203.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/5/BAB%204.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/6/BAB%205.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/7/LAMPIRAN.pdf
http://repository.wima.ac.id/17800/
Daftar Isi:
  • Rumah Sakit merupakan suatu unit usaha jasa yang memberikan jasa pelayanan sosial di bidang medis klinis. Perkembangan pengelolaan rumah sakit, baik dari aspek menejemen maupun operasional sangat dipengaruhi oleh tuntutan dari lingkungan, yaitu antara lain bahwa rumah sakit dituntut untuk memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu dan biaya pelayanan kesehatan terkendali sehingga akan berujung pada kepuasan pelanggan. Seperti halnya bisnis, rumah sakit juga akhirnya mengharapkan kinerja yang tinggi dari setiap karyawan yang ada di dalamnya, terutama perawat yang secara langsung berhubungan dan berinteraksi dengan pelanggan dan menjadi salah satu sumber daya yang memberikan pelayanan di dalam rumah sakit, selain dokter. Peran sumber daya manusia sangat penting di dalam jasa layanan rumah sakit. Kinerja merupakan sebuah hal yang krusial bagi Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya. Terdapat dua variabel yang dapat memengaruhi job performance yaitu transformational leadership dan job characteristic dan variabel interveningnya adalah employee engagement. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh antara transformational leadership dan job characteristic terhadap job performance melalui employee engagement pada perawat di Rumah Sakit Mata Undaan. Data dalam penelitian ini menggunakan data primer yaitu melalui kuesioner yang dibagikan kepada perawat yang ada di Rumah Sakit Mata Undaan Surabaya. Pengambilan data dilakukan dengan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan berjumlah 70 orang perawat yang sesuai dengan kriteria responden yang telah ditetapkan. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif dengan metode structural equation model (SEM) dan menggunakan AMOS sebagai alat pengolahan data. Berdasarkan hasil penelitian ini transformational leadership terbukti tidak berpengaruh terhadap employee engagement maupun job performance, job characteristic terbukti berpengaruh signifikan terhadap employee engagement dan job performance, serta employee engagement terbukti berpengaruh signifikan terhadap job performance.