HUBUNGAN ANTARA KADAR SENG (Zn) SERUM DENGAN SKOR TUBERKULOSIS PARU ANAK (The Association Between Serum Zinc (Zn) level and Pulmonary Tuberculosis Score in Children)

Main Author: Pryjambodo, Medy
Format: Thesis NonPeerReviewed application/pdf
Terbitan: , 2008
Subjects:
Online Access: http://eprints.undip.ac.id/28844/1/Medy_Pryjambodo_Tesis.pdf
http://eprints.undip.ac.id/28844
http://eprints.undip.ac.id/28844/
Daftar Isi:
  • Tujuan : Mengetahui hubungan kadar seng (Zn) serum dengan skor tuberkulosis (TB) paru anak dan menilai hubungan faktor lain yang terkait dengan terjadinya TB paru anak ( status gizi, kadar Hemoglobin, kadar feritin ). Metode : Studi belah lintang, di Bangsal Poliklinik Paru Anak, Poliklinik Umum Anak dan Bangsal Anak RS. Dr. Kariadi Semarang, dari Mei 2007 s/d Oktober 2007. Sebanyak 59 anak umur 6 bulan s/d 12 tahun masuk dalam kriteria inklusi. Variabel bebas meliputi kadar hemoglobin, kadar feritin, kadar seng serum. Variabel tergantung adalah skor TB. Analisis statistik dilakukan dengan Mann- Whitney, uji t, uji korelasi Pearson, Spearman dan regresi linier. Data diolah dengan SPSS 15,0. Hasil : Dari 59 anak didapatkan 54,8% anak dengan konfirmasi TB. Hasil uji korelasi Rank Spearman tidak didapatkan perbedaan yang bermakna secara statistik antara kadar feritin (p=0,34) dan seng (p=0,08) dengan skor TB, sedangkan hasil uji korelasi Pearson tidak didapatkan perbedaan yang bermakna secara statistik antara kadar Hb (p=0,08) dengan skor TB. Uji regresi linier menunjukkan tidak ada pengaruh yang bermakna dari seng serum (p=0,05), Hb dan feritin terhadap skor TB (p =0,34) dan (p=0,13). Simpulan : Tidak terdapat pengaruh yang bermakna antara kadar seng serum dengan TB paru anak. Kata kunci : Kadar seng, TB paru, anak.