PENGARUH STRES KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA DAN KINERJA GURU TK SE-KECAMATAN SUGIO KABUPATEN LAMONGAN

Main Author: Alfiyah
Format: Masters
Bahasa: ind
Terbitan: STIE Indonesia Malang , 2012
Subjects:
MS
Online Access: http://repository.stieimalang.ac.id//index.php?p=show_detail&id=7955
http://repository.stieimalang.ac.id//lib/phpthumb/phpThumb.php?src=../../images/docs/tesis.jpg
Daftar Isi:
  • Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1). Untuk menjelaskan pengaruh variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakteristik tugas, dukungan kelompok dan pengaruh kepemimpinan) secara simultan terhadap kinerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan; 2). Untuk menjelaskan pengaruh variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakteristik tugas, dukungan kelompok dan pengaruh kepemimpinan) secara simultan motivasi kerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan; 3). Untuk menjelaskan pengaruh secara simultan variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakteristik tugas, dukungan kelompok dan pengaruh kepemimpinan) dan motivasi kerja terhadap kinerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan; 4). Untuk menjelaskan pengaruh variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakteristik tugas, dukungan kelompok dan pengaruh kepemimpinan) terhadap kinerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan; 5). Untuk menjelaskan pengaruh variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakteristik tugas, dukungan kelompok dan pengaruh kepemimpinan) terhadap motivasi kerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan; dan 6). Untuk menjelaskan pengaruh motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru TK Se-Kecamatan Sugio Lamongan. Perdekatan penelitian adalah kuantitatif dengan jenis jenis survai. Populasi penelitian ini adalah semua guru yang ada TK Se-Kecamatan Sugio tahun pelajaran 2009/2010 yang berjumlah 36 orang guru. Semua guru di TK Se-Kecamatan Sugio berjumlah 36 orang menjadi subyek penelitian, dan penelitian merupakan penelitian populasi. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah kuesioner, juga wawancara dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dan analisis jalur (path analisis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Variabel stres (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakterisfik tugas, dukungan kelompok dan penganti kepemimpinan) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru (Y); 2). Variabel stres kerja (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakterisfik tugas, dukungan kelompok dan penganti kepemimpinan) secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja (Z); 3). Variabel stres kerja (X) (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakterisfik tugas, dukungan kelompok dan penganti kepemimpinan) dan motivasi kerja (Z) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru (Y); 4). Variabel stres kerja (X) (konflik kerja, beban kerja, waktu kerja, karakterisfik tugas, dukungan kelompok dan penganti kepemimpinan) secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru (Y).