Studi Analisis Performansi Jaringan Internet Pada PT. Indosat Di Medan

Main Author: Sitepu, Pingkan Primsa
Other Authors: Pinem, Maksum
Format: Student Papers
Bahasa: ind
Subjects:
Online Access: http://repository.usu.ac.id/handle/123456789/20396
Daftar Isi:
  • Baik tidaknya suatu sistem atau jaringan komunikasi harus didukung dengan performansi sistem yang baik. Performansi ini dilihat dari perangkat sistem yang sedang beroperasi dan parameter-parameter yang mempengaruhi sistem tersebut. Tugas Akhir ini membahas analisis performansi jaringan internet perusahaan telekomunikasi, PT. Indosat, Tbk. yang berkaitan dengan delay, packet loss, throughput serta utilisasi jaringan. Dari analisis performansi jaringan yang dilakukan diperoleh bahwa delay untuk router Jakarta, diperoleh delay total rata-rata terkecil terjadi pada pengiriman paket 32 bytes yakni sebesar 27,0128 ms, sedangkan delay total rata-rata terbesar terjadi pada pengiriman paket 4096 bytes yakni sebesar 29,8384 ms. Begitu juga untuk router Medan, diperoleh delay total rata-rata terkecil terjadi pada pengiriman paket 32 bytes yakni sebesar 2,4129 ms, sedangkan delay total rata-rata terbesar terjadi pada pengiriman paket 4096 bytes yakni sebesar 4,8385 ms. Pada analisis throughput untuk pengukuran dari user ke website lokal diperoleh throughput mencapai 1050 kbps sedangkan untuk pengukuran ke website luar negeri hanya mencapai 459 kbps.
  • 060402062