Aplikasi Produk Pembiayaan Perbankan Syariah pada Usaha Mikro, Studi pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk

Main Author: MudrichaPusviana
Format: Thesis NonPeerReviewed Book
Bahasa: eng
Terbitan: , 2010
Subjects:
Online Access: http://repository.ub.ac.id/104675/1/051000713.pdf
http://repository.ub.ac.id/104675/
Daftar Isi:
  • Latar belakang penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan produk pembiayaan perbankan Syariah pada usaha mikro, yang terdapat pada PT. Bank Syariah Mandiri, Tbk, dengan batasan masalah hanya pada penerapan produk pembiayaan mudharabah dan murabahah. Hasil dari penelitian ini kemudian dibandingkan dengan penelitian yang dilakukan oleh Rahul Dhumale dan Amela Sapcanin (1999) di negara di Timur Tengah dan Afrika Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif jenis penelitian yang menghasilkan temuan-temuan data tanpa menggunakan prosedur statistik. Metode penelitian merupakan penelitian deskriptif yaitu untuk membuat gambaran mengenai situasi atau kejadian. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling yaitu dipilih dengan pertimbangan dan tujuan tertentu, yang merupakan pihak yang paham tentang pembiayaan ( produk mudharabah, murabahah dan musyarakah), serta pihak yang mengetahui tentang usaha mikro, dalam hal ini yang menjadi narasumber yaitu orang yang terkait dalam hal pembiayaan dan kondisi keuangan Bank Syariah Mandiri, dan LO CIES ( Center for Islamic Economics Studies). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan produk pembiayaan perbankan Syariah pada PT. Bank Syariah Mandiri, Tbk hanya menggunakan pembiayaan murabahah saja, pembiayaan dengan menggunakan mudharabah belum bisa dilakukan karena faktor karakteristik dari peminjam (nasabah) yang belum diketahui oleh bank dan juga banya peminjam yang tidak jujur. Berbeda dengan penelitian Rahul Dhumale dan Amela Sapcanin (1999) dimana di Negara Timur Tengah dan Afrika Selatan pada umumnya menggunakan prinsip mudharabah dan murabahah, serta ada juga yang menggunakan musyarakah.