Strategi Promosi Brand Eviloque Legion Dalam Membangun Brand Awareness Melalui Media Sosial Instagram
Daftar Isi:
- Brand awareness merupakan tujuan utama dari strategi promosi yang dilakukan oleh Eviloque Legion. Salah satu strategi promosi yang saat ini banyak dilakukan oleh beberapa bidang usaha yaitu melalui kegiatan e-marketing dengan media sosial. Salah satu tujuan promosi yang dilakukan oleh Eviloque Legion yaitu untuk memperkenalkan produk-produk dari brand Eviloque Legion kepada konsumen potensial serta membangun kesadaran merek (brand awareness). Penelitian ini menggunakan konsep dalam membangun brand awareness yang menggunakan konsep D.R.E.A.M. yang diperkenalkan oleh Knapp, terdiri dari Differentiation (Perbedaan), Relevance (Keterkaitan), Esteem (Menghargai), Awareness (Kesadaran) dan Mind’s Eye (Bagaimana khalayak memandang suatu brand). Penelitian ini juga menggunakan Computer Mediated Communication yang telah disesuaikan dari penelitian Ebersbach dkk. dalam Fauser, Wiedenhofer & Lorenz. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui paradigma konstruktivis, yang akan menghasilkan data deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi non-partisipan. Teknik analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan model dari Miles & Huberman yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan (Sugiyono, 2012, hal. 246). Penelitian ini mencoba mengetahui strategi promosi Eviloque Legion terutama melalui kegiatan Official Merchandising, serta event gift berupa lomba foto dengan hadiah berupa produk keluaran Eviloque Legion. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi promosi yang dilakukan oleh pihak Eviloque Legion terdiri dari mendukung acara-acara, khususnya acara musik, menggelar kios/booth secara rutin pada event clothing expo, melakukan kegiatan endorsement terhadap beberapa tokoh musisi lokal Kota Malang, menjalin kerja sama dengan beberapa merchant store dalam menyalurkan produk-produk mereka, memasok official merchandise terhadap beberapa tokoh musisi lokal Kota Malang dan menggelar event gift secara rutin melalui media sosial Instagram.