SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS TINGKAT KERUSAKAN RUAS JALAN BERBASIS WEB

Main Authors: lauryn, maya selvia, Ibrohim, Muhammad
Format: Article info application/pdf Journal
Bahasa: ind
Terbitan: Universitas Serang Raya , 2019
Online Access: http://e-jurnal.lppmunsera.org/index.php/jsii/article/view/1022
http://e-jurnal.lppmunsera.org/index.php/jsii/article/view/1022/pdf
Daftar Isi:
  • Abstrak – Jalan merupakan suatu prasarana perhubungan darat dan jalur transportasi yang yang sangat vital. Salah satu fungsi jalan adalah sebagai faktor pendorong dalam proses pengembangan serta pemerataan pembangunan suatu wilayah. Bagi Pemerintahan jalan merupakan sarana transportasi yang berpengaruh dalam menjalankan roda perekonomian dan pemerintahan. Saat ini Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Serang masih kesulitan dalam menyajikan informasi data spasial dalam bentuk peta digital, masih kesulitan dalam melakukan pemeliharaan data kondisi jalan, serta belum dipublikasikannya data kondisi jalan sehingga Masyarakat umum sulit memperoleh informasi tentang kondisi jalan tersebut. Sistem Informasi Geografis merupakan salah satu solusi untuk menyajikan data spasial tersebut. Sistem Informasi Geografis adalah teknologi yang menjadi alat bantu untuk menyimpan, memanipulasi, menganalisis dan menampilkan kembali kondisi alam dengan bantuan data. Sistem informasi berbasis web ini dirancang menggunakan model UML (Unified Modelling Language) dengan bahasa pemograman PHP (Hypertext Preprocessor) serta menggunakan MySQL sebagai databasenya. Aplikasi SIG yang digunakan yaitu ArcView, MapServer dan Pmapper. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Sistem Informasi Geografis Tingkat Kerusakan Jalan Kabupaten Serang ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi pemerintah khususnya Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Serang dalam penyajian Informasi kerusakan jalan. Kata Kunci : SIG, Kerusakan Jalan.