Daftar Isi:
  • Background story merupakan suatu cerita yang membentuk kedalaman dari sebuah film. Background story juga dapat mempengaruhi mood, mempengaruhi pembentukan karakter, dan juga membentuk konflik di dalam film. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh background story dalam membentuk karakter dalam skenario film pendek Memoir of Kanaya dengan menggunakan meotodologi penelitian kualitatif. Skripsi penciptaan ini akan menjelaskan tahapan yang dilalui untuk menulis skenario Memoir of Kanaya yang bercerita tentang Naya di ibadah kematian ayahnya, dimana ia diminta menceritakan kisah hidup ayahnya padahal ia memiliki pengalaman traumatis dengan ayahnya. Skripsi penciptaan ini juga akan menjelaskan lebih lanjut bagaimana karakter Naya dibentuk. Pada akhirnya, penelitian ini berkesimpulan bahwa background story mempengaruhi pembentukan karakter dan visualisasi background story di dalam skenario dapat membantu pembaca untuk mengerti konflik yang terjadi di dalam cerita.