Daftar Isi:
  • ABSTRAK Sistem informasi berbasis komputer kini menjadi suatu hal yang utama bagi kebutuhan informasi. Banyak bidang yang telah memanfaatkan sistem infromasi berbasis komputer sebagai sarana untuk mempermudah pekerjaan. PT. Universal Music Indonesia salah satu perusahaan yang menggunakan komputer sebagai sistem untuk pelaporan penggajian karyawan. Pada pelaksanaanya sistem pelaporan ini dirasa kurang efektif, kurang mendetail dan terperinci perkembangan secara harian terkait diantaranya laporan penggajian atau gaji karayawan. Bidang laporan gaji karyawan yang selama ini masih terasa kurang efisen karna hanya mengirim via email. Beberapa permasalahan yang sering muncul adalah lambatnya admin lapangan mengirim laporan keuangan ke admin kantor pusat menjadikan tidak efisien, sering terjadinya revisi keuangan itu membuat kerja dua kali karna harus mengirim ulang hasil revisinya. Permasalahan juga bertambah ketika admin lupa untuk melampirkan nota pembelian. Sehingga sangat diharapkan dengan adanya sistem administrasi keuangan yang dapat mempermudah dan mempercepat membuat laporan penggajian karyawan di PT.Universal Music Indonesia.Perancangan sistem informasi tersebut menggunakan bahasa pemrograman JAVA dan penyimpanan data dengan NETBEANS. Hasil yang dicapai dalam perancangan sistem laporan gaji karyawan berbasis web ini adalah pengolahan dan penyimpanan data yang lebih baik dan efesien, dengan adanya pelayanan transaksi pengiriman secara terkomputerisasi yang tepat dan akurat untuk menunjang kinerja para karyawan PT. Universal Music Indonesia. Kata kunci: Administrasi Keuangan, JAVA, NETBEANS, Sistem Informasi