PROMOSI PERPUSTAKAAN PUSAT STUDI SOSIAL ASIA TENGGARA UNIVERSITAS GADJAH MADA YOGYAKARTA MELALUI MEDIA SOSIAL

Main Author: Nadia Amelia Qurrota Aâ€TMyunin, Nadia Amelia
Other Authors: Promosi Perpustakaan, Media Sosial, Pusat Studi Sosial Asia Tenggara
Format: Article info application/pdf Journal
Bahasa: eng
Terbitan: Universitas Islam Negeri Ar-Raniry , 2018
Online Access: https://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/libria/article/view/3381
https://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/libria/article/view/3381/2363
Daftar Isi:
  • Penelitian yang berjudul Promosi Perpustakaan Pusat Studi Sosial Asia Tenggara Universitas Gadjah Mada Yogyakarta Melalui Media Sosial ini bertujuan untuk mengetahui media sosial apa saja yang dipakai Perpustakaan Pusat Studi Sosial Asia Tenggara UGM dalam melakukan promosi perpustakaan serta untuk mengetahui kendala apa yang dihadapi pustakawan dalam melakukan promosi perpustakaan melalui media sosial. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial yang digunakan Perpustakaan PSSAT UGM dalam melakukan promosi perpustakaan antara lain: blog, facebook, instagram, twitter dan youtube. Konten yang dipromosikan melalui media sosial antara lain: 1) profil perpustakaan PSSAT UGM, 2) Fasilitas dan layanan perpustakaan, 3) syarat keanggotaan perpustakaan, 4) kegiatan dan event perpustakaan, 5) koleksi buku terbaru perpustakaan, 6) resensi buku perpustakaan. Kendala dalam melakukan promosi di perpustakaan PSSAT UGM melalui media sosial antara lain: kurangnya SDM perpustakaan yang khusus menangani promosi dikarenakan jumlah SDM perpustakaan di PSSAT UGM hanya berjumlah 1 (satu) orang dan melaksanakan seluruh tugas serta kegiatan di perpustakaan dosamping kurangnya kompetensi pustakawan di dalam mengembangkan dan mengisi konten untuk blog dan youtube perpustakaan PSSAT UGM.